Perkebunan Teh Dayeuhmanggung


  

Terletak di Desa Subatan Kecamatan Cilawu berjarak 6 Km dari ibu kota kecamatan dan 15 Km dari ibu kota Kabupaten Garut, Perkebunan Teh Dayeuh manggung memiliki pemandangan yang sangat elok dengan bukit-bukit teh yang hijau permai. Salah satu tempat Wisata di Garut ini juga di Rekomendasikan untuk para pecinta alam, bagi anda para wisatawan yang ingin melepas lelah dari padatnya kesibukan di kota. Kebisingan di Tempat Wisata ini cukup rendah karena lokasi pabrik yang berada di bawah perkebunan teh serta terdapatnya berbagai pohon pinus disekitar lokasi ikut melengkapi keindahan alam perkebunan teh yang berada di perbukitan puncak dayeuh manggung.

Komentar